Beberapa Gangguan, Penyebab, dan Cara Mengatasi Pada Sistem Penerangan Kendaraan

Beberapa Gangguan, penyebab, dan cara mengatasi pada sistem penerangan kendaraan – Sistem penerangan pada kendaraan sangat penting karena termasuk bagian dari penunjang keselamatan pengemudi maupun penumpang kendaraan tersebut. Bayangkan seandainya kendaraan melaju tanpa sistem penerangan, pada cuaca panas dan tanpa kabut tebal mungkin tidak akan masalah, namun jika cuaca tiba-tiba gelap atau kabut gelap datang maka dapat mengganggu pandangan pengemudi yang akibatnya dapat terjadi kecelakaan. Dan oleh karena itu sistem penerangan harus selalu diperiksa dan dirawat. Namun kadangkala berbagai troubel atau gangguan juga dapat terjadi pada sistem penerangan ini, oleh karena itu kita harus siap sedia seandainya gangguan pada sistem penerangan terjadi. Dan kali ini Guru Otomotif akan membahas artikel yang berkaitan dengan macam-macam gangguan pada sistem penerangan beserta penyebab dan cara mengatasinya. Harapannya artikel ini dapat membantu sobat Guru Otomotif apabila mengalami troubel yang serupa.

Namun perlu diingat, bahwa di artikel ini Guru Otomotif tidak menjamin penyebab dari gangguan tersebut sama, oleh karena itu yang dibahas nanti adalah kemungkinanpenyebabnya, karena penyebab bisa sangat banyak jumlahnya. Hal ini seperti penyakit, misalnya gejala panas panas kepala, kemungkinan penyebabnya tidak hanya demam, bisa jadi karena yang lain. Nah jadi sobat Guru Otomotif nanti dapat menambahkan kemungkinan penyebab seandainya pernah mengalami gangguan serupa namun kemungkinan penyebabnya belum tertulis di artikel ini.

Baik langsung saja kita bahas apa saja gangguan-gangguan pada sistem penerangan kendaraan dan penyebabnya.

Saat jalan gelap lampu kepala tidak menyala
Kemungkinan penyebabnya ada beberapa macam yaitu:
  1. Sensor kontrol lampu otomatis telah rusak, cara mengatasinya yaitu dengan memeriksa sensor lampu otomatis tersebut
  2. Sinyal dari alternator atau saklar rem parkir tidak ada, cara mengatasinya dengan memeriksa sinyal dari alternator atau saklar rem parkir
  3. Relay utama DRL rusak, cara mengatasinya dengan memeriksa relay utama
  4. Relay DRL rusak, cara mengatasi dengan memeriksa relay DRL
  5. Rangkaian kabel rusak, cara mengatasi dengan memperbaiki kabel-kabel yang putus atau konslet seperlunya


Saat jalan terang lampu kepala tetap menyala
Kemungkinan penyebabnya adalah:
  1. Sensor kontrol lampu otomatis rusak, cara memperbaiki dengan memeriksa sensor
  2. Sinyal dari alternator atau saklar rem parkir tidak ada, cara memperbaiki dengan memeriksa sinyal dari alternator atau saklar rem parkir
  3. Relay utama DRL rusak, cara mengatasinya dengan memeriksa relay utama
  4. Relay DRL rusak, cara mengatasi dengan memeriksa relay DRL
  5. Rangkaian kabel rusak, cara mengatasi dengan memperbaiki kabel-kabel yang putus atau konslet seperlunya


Lampu kabut tidak menyala
Kemungkinan penyebab lampu kabut tidak menyala adalah:
  1. Sekering FOG putus, cara memperbaiki dengan mengganti sekering
  2. Saklar lampu kabut rusak, cara memperbaiki dengan memeriksa saklar lampu kabut
  3. Saklar kontrol lampu rusak, cara memperbaiki dengan memeriksa saklar kontrol lampu
  4. Lampu kabut putus, cara memperbaiki dengan mengganti lampu kabut
  5. Rangkaian kabel rusak atau putus, cara memperbaiki dengan menyambung atau lakukan perbaikan kabel yang tidak terhubung


Saat kunci kontak ditarik, lampu indikator keamanan tidak menyala (khusus engine immobilizer)
Kemungkinan penyebabnya adalah:
  1. Lampu indikator keamanan putus, cara memperbaiki dengan mengganti lampu indikator keamanan
  2. Transponder key ECU tidak bekerja, cara memperbaiki dengan memeriksa transponder key ECU
  3. Saklar peringatan kunci tertinggal tidak bekerja, cara memperbaiki dengan memeriksa saklar peringatan kunci tertinggal
  4. Rangkaian kabel rusak, cara memperbaiki dengan memperbaiki rangkaian tersebut seperlunya


Elektrik mirror tidak bekerja
Kemungkinan penyebab dari elektrik mirror atau power mirror yang tidak bekerja adalah
  1. Sekering ACC putus, cara memperbaiki dengan mengganti sekering dan memeriksa hubungan singkat
  2. Saklar elektrik mirror rusak, cara memperbaiki dengan memeriksa saklar
  3. Mekanisme kaca spion rusak, cara memperbaiki dengan memeriksa mekanisme kaca spion apabila rusak semisal patah maka ganti yang baru
  4. Rangkaian kabel rusak, cara memperbaikinya dengan memperbaiki rangkaian tersebut seperlunya


Demikianlah artikel tentang beberapa Gangguan, penyebab, dan cara mengatasi pada sistem penerangan kendaraan semoga bermanfaat. Dan jika ada tambahan dari sobat Guru Otomotif terkait gangguan, penyebab, dan cara memperbaiki pada sistem penerangan silahkan melalui kolom komentar di bawah ini.